Covid-19 di Sulsel di Atas 100 Kasus per Hari, Pemprov Bakal Perketat Bandara

Provinsi Sulawesi Selatan kembali mengalami kenaikan kasus covid-19. Beberapa hari terakhir angka covid-19 mencapai 100-an, padahal belum lama ini Sulsel diberi kategori sebagai daerah dengan zona hijau oleh Kementerian Kesehatan RI. Pada 22 Juni lalu, orang yang terinfeksi virus Corona sebanyak 130 orang. Pada 23 Juni, penambahannya sebanyak 130 kasus. Lalu pada 24 Juni ada 100 kasus, kemudian 151 kasus pada 25 Juni. Terakhir, 121 kasus positif pada Sabtu (26/6/2021). …

Sikapi Pinjol Ilegal, OJK Bakal Terbitkan Aturan Baru

CNN Indonesia —  Otoritas Jasa Keuangan (OJK) akan menerbitkan aturan baru merespons keresahan masyarakat atas maraknya fintech lending atau pinjaman online (pinjol) ilegal. Kepala Eksekutif Pengawas Industri Keuangan Non-Bank (IKNB) OJK Riswinandi menjelaskan, regulasi tersebut merupakan pembaharuan dari POJK 77/2016 mengenai Fintech P2P Lending. Dia mengatakan, ada sejumlah hal yang menjadi perhatian OJK, terutama yang terkait permodalan, governance, manajemen risiko, perizinan, dan kelembagaan. Tak sampai di sana, literasi juga ikut diperkuat guna memberi …

Serbuan Covid-19 Varian Kappa di Jakarta

CNN Indonesia —  Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyebut sebanyak 128 mutasi virus SARS-CoV-2 yang tergolong ‘Variant of Concern (VoC)’ teridentifikasi di Jakarta. Dari jumlah itu, 87 persen atau 111 kasus di antaranya merupakan varian delta B1617.2 yang pertama kali ditemukan di India. Temuan VoC di Ibu kota tersebut banyak menginfeksi anak-anak dengan rentan usia 6-18 tahun. Rinciannya, 29 kasus pada usia 0-5 tahun. Disusul 26 kasus pada warga berusia antara 6-18 …

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) merilis cara pelaporan atau pengaduan bagi nasabah yang bermasalah dengan fintech peer to peer lending atau fintech lending (pinjaman online/pinjol). Pengaduan itu berlaku untuk pinjol legal dan ilegal.Melalui akun Inst agram resminya, @ojkindonesia, OJK menjelaskan permasalahan dengan pinjol legal bisa disampaikan langsung kepada OJK maupun Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI).  “Sobat OJK, kamu memiliki permasalahan dengan fintech lending? Tenang! Laporkan aja ke OJK dan Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) @afpiofficial.id. …

Tembus Rekor 20 Ribu Covid di Tengah Penerapan PPKM Mikro

CNN Indonesia —  Kasus harian covid-19 tembus 20.574 pada Kamis (24/6) yang menjadi rekor tertinggi selama pandemi. Kini, total kasus positif Covid-19 di Indonesia menjadi 2.053.995 sejak pertama kali diumumkan pada awal Maret 2020 oleh Presiden Joko Widodo. Penambahan kasus harian ini terjadi di tengah penguatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala mikro yang berlangsung sejak 22 Juni lalu hingga 5 Juli mendatang Sebelumnya, kasus harian tertinggi tercatat pada Rabu (23/6) dengan 15.308 …

Harga Minyak Dunia Menguat Berkat Sinyal Permintaan Naik

CNN Indonesia — Harga minyak dunia menguat tipis pada Kamis (24/6), waktu Amerika Serikat (AS). Kenaikan didukung oleh berkurangnya persediaan AS dan percepatan aktivitas ekonomi Jerman. Selain itu, harga juga mendapat dukungan dari keraguan tentang masa depan kesepakatan nuklir Iran 2015 yang dapat mengakhiri sanksi AS terhadap ekspor minyak mentah Iran. Dilansir dari Reuters, Jumat (25/6), Brent naik 37 sen atau 0,5 persen, menjadi US$75,56 per barel setelah sebelumnya sempat menyentuh $75,78 per …

MUI Bolehkan Salat Jumat Diganti Salat Zuhur di Zona Merah

CNN Indonesia — Ketua Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Hasanuddin AF membolehkan salat Jumat diganti dengan salat zuhur bagi umat Islam demi mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19) di wilayah yang tak terkendali alias zona merah. Hal itu menurutnya sudah sesuai dengan Fatwa MUI Nomor 14 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Ibadah dalam Situasi Terjadi Wabah COVID-19. “Bahkan di fatwa itu bukan hanya boleh, tapi wajib tak dilaksanakan salat Jumat itu di zona yang tak …

OJK Tegaskan Vaksinasi Faktor Penting Pulihkan Ekonomi

CNN Indonesia — Jasa Keuangan mendukung penuh upaya percepatan vaksinasi di tengah tingginya laju penyebaran Covid-19 yang menjadi faktor penting tetap terjaganya stabilitas sektor jasa keuangan dalam upaya mendorong pemulihan ekonomi. Percepatan vaksinasi diharapkan akan menciptakan kekebalan komunal yang mendukung mobilitas masyarakat dengan protokol kesehatan yang ketat sehingga perekonomian bisa kembali bergerak. Tingginya penyebaran Covid-19 saat ini telah menjadi perhatian dan OJK akan mencermati dampaknya terhadap potensi peningkatan risiko pada sektor …

Darurat Covid-19, Dana PEN Perlu Ditambah hingga Rp1.200 T

CNN Indonesia —  Kasus penularan covid-19 melonjak sejak awal Juni 2021. Penambahan kasus rata-rata mencapai lebih dari 10 ribu setiap harinya. Pada Selasa (22/6) kemarin, data menunjukkan total kasus positif covid-19 tembus 2.018.113 sejak pertama kali diumumkan pada awal Maret 2020 oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Tambahan kasus positif covid-19 menembus rekor tertinggi pada 21 Juni kemarin, yakni 14.536 kasus.  Pemerintah sendiri telah mengalokasikan dana sebesar Rp699,43 triliun untuk anggaran program pemulihan …

Sri Mulyani ubah tarif pungutan ekspor sawit ini bocorannya

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan mengubah tarif pungutan ekspor untuk minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO). Aturan terkait pungutan ekspor ini tengah direvisi dan ditargetkan rampung pada bulan ini. “PMK sedang direvisi untuk bisa terbit secepatnya pada bulan, kalau bisa Juni ini. Sebetulnya ini sudah 2 minggu harusnya lebih cepat,” kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Senin (21/6/2021). Sri Mulyani mengatakan, pada aturan yang baru pungutan ekspor akan dimulai …