Lebihi Target, Penerimaan Negara Tahun 2018 Tembus Rp 1.942,3 Triliun

JAKARTA, KOMPAS.com – Realisasi penerimaan negara meningkat signifikan. Demikian berdasarkan realisasi APBN 2018 yang disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Rabu (2/1/2019). Sepanjang tahun 2018, penerimaan negara mencapai Rp 1.942,3 triliun, tumbuh 16,6 persen dari tahun 2017. Jumlah tersebut juga melebihi target atau 102,5 persen dari target yang ada di APBN 2018 sebesar Rp 1.894,7 triliun.

Sumbangsih terbesar adalah penerimaan perpajakan yang mencapai Rp 1.521,4 triliun, atau naik 13,2 persen dibandingkan tahun 2017. Realisasi ini 94 persen dari target APBN 2018 sebesar Rp 1.628 triliun. Sementara itu, Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) mencapai Rp 407 triliun, atau 147,8 persen dari target Rp 275,4 triliun. Realisasi ini naik 30,8 persen dibandingkan 2017. Baca juga: Penerimaan Negara 2018 Lebihi Target, Defisit Terkecil Sejak 2012 Adapun penerimaan hibah melonjak tinggi mencapai Rp 13,9 triliun, atau naik 19,5 persen dibandingkan 2017. Meskipun begitu, Sri Mulyani mengatakan angka tersebut merupakan angka sementara hingga 31 Desember 2018. Ada kemungkinan jumlah realisasi APBN 2018 akan lebih besar lantaran masih ada beberapa transaksi. “Jadi ini baru angka sementara,” ujar mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu

SUMBER : KOMPAS.COM

Catatan:  PT. Jamkrida Sulsel melayani Penerbitan Sertifikat Penjaminan kredit, Surety Bond ( Jaminan Penawaran, Jaminan Pelaksanaan, Jaminan uang muka, Jaminan Pemeliharaan) dan Kontra Bank Garansi di Sulawesi Selatan.

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *